====================
"Bersukacitalah senantiasa.Tetaplah berdoa.Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu."
Di jaman sekarang ini, begitu banyak produk dan pelayanan yang berhubungan dengan kecantikan dan menjaga kita agar tetap awet muda. Dari mulai cream2 penghilang kantung mata, penipis kerut, penumbuh rambut,berbagai masker2, semir rambut, kemudian face lift, operasi plastik dan lain2. Produk dan jasa yang berhubungan dengan hal2 ini biasanya laris. Tujuan akhirnya? semua sama, agar orang bisa awet muda atau kelihatan lebih muda beberapa tahun.
Begitulah persepsi umum orang tentang awet muda. Awet muda itu hanya sebatas penampilan fisik saja. Jika muka tidak berkerut, rambut tidak beruban, maka dia puas dan disebut awet muda. Betapa sempitnya pengertian seperti ini. Akibatnya, banyak orang mengasihani dirinya berlebihan, dan menghabiskan begitu banyak uang untuk mempermak diri mereka. Akankah mereka puas pada satu titik? biasanya tidak. Hal ini akan terus berlanjut dan lama kelamaan akan menjadi suatu obsesi.
Padahal, awet muda juga berkaitan dengan semangat hidup, suasana hati dan lain2. Ada salah seorang nenek berusia lebih dari 90 tahun yang saya kenal, masih terlihat segar, dan dia masih kuat melakukan perjalanan keluar kota sendirian dengan bus. Saya pernah bertanya, apa sih resepnya? dia cuma berkata, setiap hari, dia bersyukur akan segala yang dia punya. Artinya, hati yang penuh sukacita dan bersyukur ampuh untuk membuat kita awet muda dan panjang umur. Itu juga tertulis dalam banyak ayat di alkitab, seperti ayat bacaan diatas, atau Amsal. "Hati yang gembira adalah obat yang manjur, tetapi semangat yang patah mengeringkan tulang" (17:22).
Seringkali kita terlena pada problema kehidupan, sehingga apa yang kita pandang hanyalah bagian buruknya saja, dan lupa pada berkat2 pada diri kita. Ketika melihat langit mendung, kita bisa berkata, "uh.. mendung lagi... tar hujan, becek n banjir deh.. baju2 ga kering lagi.." Disisi lain, kita bisa mengucap syukur pada Allah,"Terimakasih Tuhan, hari ini aku tidak perlu terbakar panas terik." ya, hati bersukacita dan tetap bersyukur, itu yang diinginkan Tuhan untuk ada didalam diri kita. Dampak langsungnya pada kehidupan sehari2? kita akan lebih bersemangat dan ceria dalam hidup kita, sesuatu yang akan membuat kita terlihat awet muda tanpa harus mengeluarkan puluhan juta rupiah sebulan. Berbagai sikap pesimistis, stress, kebencian, kegelisahan, bukan cuma membuat kita cepat tua, tapi juga dapat menimbulkan berbagai penyakit. Betapa banyak berkat Tuhan yang ada pada kehidupan kita dan orang2 disekitar kita. Bersukacitalah!
Sukacita dan bersyukur membuat anda awet muda.
No comments:
Post a Comment