Wednesday, February 26, 2025

The Good Samaritan (3)

 (sambungan)

Kenapa imam itu tidak menolong? Mungkin sang imam takut tersangkut masalah. Mungkin dia sedang buru-buru takut telat kotbah lalu tidak dipanggil lagi oleh gereja yang bersangkutan. Atau mungkin juga ia merasa itu bukan tugasnya tapi urusan dokter atau pihak berwajib. Atau ia sedang buru-buru hendak pulang karena merasa lelah sehabis melayani.

Ada banyak alasan lain yang mungkin ada di benak sang imam sehingga ia melewati saja tanpa melakukan apa-apa terhadap orang yang sedang tertimpa musibah ini. Alasan persisnya hanya dia yang tahu. Yang jelas ia tidak melakukan apa-apa dan meneruskan perjalanannya.

Selanjutnya ada orang Lewi lewat disana. "Demikian juga seorang Lewi datang ke tempat itu; ketika ia melihat orang itu, ia melewatinya dari seberang jalan." (ay 32).

Bukannya menolong, orang Lewi ini malah menjauh ke seberang dan buru-buru berlalu seperti bapak imam tadi.

Siapakah orang Lewi? Kenapa Yesus menyebutkan orang Lewi sebagai contohnya?

Jika kita melihat kitab Perjanjian Lama, kita akan mendapati bahwa orang Lewi berbicara tentang pelayan-pelayan dan hamba Tuhan. Dalam proyeksi ke jaman sekarang, orang Lewi berbicara tentang orang-orang Kristen yang melayani. Tapi sama seperti sang imam, ia pun hanya melewati saja tanpa berbuat apa-apa.

Kenapa? Mungkin dia terburu-buru karena takut terlambat pelayanan. Mungkin dia takut ditegur oleh gembalanya. Mungkin dia tidak mau ribet berurusan dengan pihak berwajib, sedang lapar berat habis melayani, mau buru-buru pulang dan melanjutkan tidur yang tertunda atau alasan-alasan lainnya.

Yang jelas, seperti halnya bapak imam, bapak Lewi ini pun melewati orang sebangsanya yang tengah sekarat tanpa melakukan apa-apa.

(bersambung)

No comments:

The Good Samaritan (14)

 (sambungan) Kalau begitu, apakah kita sudah mencerminkan pribadiNya yang murah hati dan penuh kasih dalam kehidupan sehari-hari? Maukah kit...