Thursday, February 27, 2025

The Good Samaritan (4)

 (sambungan)

Kemudian lewatlah orang Samaria. "Lalu datang seorang Samaria, yang sedang dalam perjalanan, ke tempat itu; dan ketika ia melihat orang itu, tergeraklah hatinya oleh belas kasihan. (ay 33).

Dari awal ayat ini kita bisa langsung melihat adanya perbedaan. Tidak seperti bapak imam/pendeta atau bapak Lewi/pengerja, orang Samaria langsung merasakan belas kasihan dalam hatinya dan itu menggerakkannya untuk melakukan sesuatu.

Siapa orang Samaria? Mengapa Yesus mengambil contoh orang yang berbelas kasihan ini dalam rupa orang Samaria?

Dalam Yohanes 4:9 kita melihat Yohanes menambahkan catatan kecil dalam kisah perempuan Samaria sebagai berikut: "(Sebab orang Yahudi tidak bergaul dengan orang Samaria.)".

Sedikit catatan tambahan: orang Samaria tercatat memiliki sejarah peseteruan atau permusuhan yang tajam dan panjang dengan Yahudi.

Orang Samaria menyembah ilah-ilah lain sehingga dianggap sesat oleh orang Yahudi. Selain beda kepercayaan, mereka juga dibenci karena dianggap tidak berdarah murni karena merupakan hasil percampuran antara orang Yahudi dan non Yahudi.

Mari kembali kepada perumpamaan dari Yesus. Apa yang dilakukan oleh orang Samaria yang baik hati?

(bersambung)

No comments:

The Good Samaritan (14)

 (sambungan) Kalau begitu, apakah kita sudah mencerminkan pribadiNya yang murah hati dan penuh kasih dalam kehidupan sehari-hari? Maukah kit...