Tuesday, March 11, 2025

Tidur (2)

 (sambungan)

"Papa nggak pernah terpikir sebelumnya bahwa bisa tidur itu ternyata berkat dari Tuhan.." katanya. Ia baru menyadari hal itu saat ia mengalami sulit tidur. He's right. Maka perkataannya menjadi catatan penting buat saya ingat.

Ada banyak hal yang bisa menyebabkan orang menjadi sulit tidur. Biasanya terlalu banyak beban pikiran bisa mengganggu sehingga jadi tidak bisa tidur. Ada yang butuh waktu sangat lama untuk bisa tidur, ada yang menderita insomnia, dan itu tentu beresiko bagi kesehatan.

Apa yang biasanya jadi penyebab adalah ketika permasalahan hidup hadir mengganggu pikiran. Tekanan hidup, tekanan kerja, kecemasan, gelisah, stres, ketakutan, kegelisahan akan sesuatu hal, atau bahkan kalau sudah terlalu lelah, semua itu bisa jadi penyebab orang menjadi sulit untuk memejamkan mata dan tidur dengan tenang.

Sementara ada teman saya yang suka mengalami anxiety attack di tengah tidur. Ia harus minum obat sebelum tidur supaya hal itu tidak terjadi.

Padahal hidup yang sehat mengharuskan kita punya cukup waktu untuk istirahat. Istirahat atau tidur itu harus cukup kualitasnya. Dan ada banyak penyakit yang bisa muncul dari kurang tidur atau kurang istirahat. Tekanan darah bisa naik, asam lambung bisa meningkat sehingga menimbulkan penyakit maag dan lain sebagainya.

(bersambung)

No comments:

Tidur (2)

 (sambungan) "Papa nggak pernah terpikir sebelumnya bahwa bisa tidur itu ternyata berkat dari Tuhan.." katanya. Ia baru menyadari ...